_Sistem Informasi Manajemen_

"SIM"

Jumat, 01 Januari 2010

Pengertian Laporan Laba-Rugi

Pengertian Laporan Laba-Rugi

Setelah Anda menyusun kertas kerja maka langkah berikutnya adalah menyusun laporan keuangan sebagai langkah akhir proses akuntansi.

Telah dijelaskan bahwa penyusunan kertas kerja bertujuan untuk mempermudah penyusunan laporan keuangan yang terdiri dari laporan laba-rugi, laporan perubahan modal dan laporan neraca, semua data sudah tersedia di kertas kerja.

Sebelum membahas materi lebih dalam akan saya jelaskan dulu pengertian laporan labarugi. Yang dimaksud dengan pengertian laporan laba-rugi adalah laporan keuangan yang menyajikan pendapatan dan beban suatu perusahaan pada periode tertentu. Dari definisi ini dapat ditarik kesimpulan bahwa isi dari laporan laba-rugi adalah terdiri dari dua unsur, yaitu:
1. Revenue (hasil) atau pendapatan.
2. Expenses (beban-beban).

Pendapatan adalah hasil yang diperoleh dari kegiatan perusahaan seperti penjualan barang dagangan, memberikan jasa kepada langganan, sewa dari hak milik, meminjamkan uang dan lain pekerjaan yang mengarah untuk mendapatkan hasil. Pendapatan ini merupakan hasil perusahaan yang mengakibatkan bertambahnya kapital/modal. Karena itu dicatat sebelah kredit.

Beban adalah pengeluaran uang atau prestasi yang diterima untuk menjalankan perusahaan atau proses produksi yang dipergunakan dalam rangka mendapatkan hasil tersebut. Biaya ini merupakan beban perusahaan yang mengakibatkan berkurangnya kapital/modal. Kerena itu dicatat sebelah debet.

Setelah Anda mempelajari materi tentang pengertian laporan laba-rugi perusahaan jasa, baiklah akan saya lanjutkan materi tentang:
1. Bentuk laporan
2. Metode penyajian.

1. Bentuk Laporan Laporan
penghitungan laba-rugi dapat disusun dalam dua bentuk, yaitu:
a. Bentuk laporan (stafel) yang ditulis berbentuk halaman ke bawah.
b. Bentuk sebelah-menyebelah (skontro) yang ditulis berbentuk sebelah kiri dan sebelah kanan.

http://www.e-dukasi.net/mol/mo_full.php?moid=36&fname=akt105_04.htm

0 komentar:

Apakah Blog Ini Menarik ?